Drop Down MenusCSS Drop Down MenuPure CSS Dropdown Menu -->

Pedoman penulisan laporan PKL

REVISI2 tgl 2-5-2017

download contoh laporan
1. cover hingga daftar isi 2017

A. Bahasa, Format dan Tata tulis
1. Bahasa 
menggunakan bahasa indonesia yang baik dan benar
2. Kertas dan huruf
a) Ukuran Kertas: hvs A4 (21 x 29,7 cm) 70 atau 80 gram
b) Sampul : terakhir setelah bimbingan penulisan dan bimbingan isi disetujui
c) Font : Tahoma atau arial ukuran 11
d) Cetak miring : jika menggunakan bahasa daerah atau asing
3. Pengetikan
a) Spasi : double
b) Tepi Kiri : 4cm, Tepi Kanan : 3cm, Tepi Atas : 3cm, Tepi Bawah : 3cm.
c) Penomoran Halaman
Halaman mulai dari halaman awal(halaman judul) hingga sebelum bab 1 ditulis dengan huruf romawi (i, ii, iii, iv, v, ...... dst). Mulai dari bab 1 hingga selesai menggunakan angka (1, 2, 3, 4, 5, .... dst). Nomor halaman di letakkan ditengah bawah halaman.
d) penomoran

BAB I
A.                                                                                    
1.
a.
1)
a)
(1)
(2)

4. Tatatulis
a) tabel : diatas tabel diberi nomor kemudian judul. contoh = Tabel 1. Gelang warna resistor
b) gambar : dibawah gambar diberi nomor kemudian judul. contoh = Gambar 1. Kapasitor
c) menulis daftar pustaka
jika dari buku/majalah : nama belakang pengarang, nama depan pengarang. tahun. judul. kota diterbitkan: nama penerbit
jika dari internet : nama belakang pengarang, nama depan pengarang. tahun. judul. diakses dari www........ : pada tanggal ....

B. Sistematika laporan PKL

Halaman judul                                                                                        
Lembar Pengesahan
Prakata
Daftar isi
Bab I
A. Latar belakang
B. Gambaran umum
C. Tujuan
Bab II Proses
A. Waktu dan Tempat
B. Alat dan Bahan
C. Gambaran kerja
Bab III Pembahasan
A. Proses Pengerjaan
B. Implementasi keselamatan kerja
Bab IV Penutup
A. Simpulan
B. Saran
Daftar Pustaka
Lampiran
A. Album Kegiatan/jurnal
B. Fotocopy Jurnal

Halaman judul - Lembar pengesahan - Prakata
sama dengan contoh, tinggal ganti nama, tanggal dan instansi tempat PKL.                                     

Daftar isi
jika laporan sudah selesai semua, baru buat daftar isi.                                                                   

=Bab I===============================================================
Latar Belakang
Contoh 1: (stasiun TV)                                                                                   
Perusaah A adalah perusahaan swasta yang bergerak dibidang penyiaran televisi nasional di indonesia yang cukup berkembang saat ini. Didalam dalam kegiatan produksinya menggunakan berbagai alat seperti kamera video, microphone profesional, lampu studio, .......(sebutkan alat alat yang ada tapi jangan terlalu banyak) dan berbagai alat penunjang lainnya. Merupakan kesempatan yang sangan berharga dapat melaksanakan praktik kerja lapangan pada perusahaan A, karena dapat menambah wawasan dan keahlian berhubungan dengan produksi penyiaran televisi. ......(tambahkan alasan lain).

Contoh 2: (Service Center/Produksi elektronik)
Perusahaan A merupakan anak perusahaan yang berada di kota A yang bergerak dibidang reparasi alat elektronik. Untuk bisa bekerja di perusaan ini selain bisa menggunaan alat untuk perbaikan alat elektronik juga perlu menguasai cara kerja komponen dan rangkaian elektronika sehingga dapat memperbaiki alat yang rusak. Ini adalah kesempatan bagus dapat melaksanakan praktik kerja lapangan pada perusahaan A. ......(tambahkan alasan lain).
(ctt: jika perusahaan bergerak dibidang pembuatan peralaran elektronik ubah perbaikan dengan pembuatan)

Contoh 3: (Service perseorangan)
Audio Service Wonosobo bergerak dibidang jasa reparasi alat elektronik rumah tangga mulai dari setrika, power ampli, televisi dan lain lain. Walau terdengar sederhana tetapi jasa reparasi sangat dibutuhkan karena hampir semua barang rumah tangga adalah barang elektronik. Dengan melaksanakan praktik kerja lapangan di Audio Service Wonosobo akan mendapat wawasan tentang reparasi alat alat rumah tangga seperti ....(isis sendiri). selain itu juga dapat memperdalam teori dan praktek yang di dapat di sekolah diterapkan di dunia nyata seperti : .....(tambahkan sendiri dan alasan lainnya).


Inti dalam latar belakang adalah alasan kenapa PKL di tempat A? pada awal pragraf sebutkan apa si perusahaan ini, keahlian atau alat yang digunakan. Kemudian tuliskan ketertarikan kita untuk melakukan PKL ditempat tersebut. kaitkan juga dengan pelajaran yg didapat di sekolah. untuk tambahan alasan kalian pasti bingung mau tulis apa? Ha Ha,........ saya juga bingung :) . cara mudahnya yg ditulis bangdingkan saja bila hanya mendapat teori saja di sekolah terus ditempat PKL kan bisa prakteknya. atau pengalaman baru yang bisa kamu dapatkan saat PKL.

Gambaran umum
diisi sejarah singkat                                                                                   
wawancara atau ambil di internet. isinya seperti: tahun berdiri, alamat, cerita awal mula berdirinya perusahaan, kesulitan yang pernah di alami sehingga dapat bertahan hingga saat ini dll.

Tujuan
samakan dengan contoh (tentunya sesuaikan dengan tempat PKL).                                       

=Bab II==============================================================
Waktu dan Tempat
sama dengan contoh (sesuaikan jadwa masuk dan tempat PKL).                           

mulai dari sini pembahasan sudah fokus ke pekerjaan tertentu. misal TV bagian kameramen maka semua pembahasan berfokus seputar kameramen seperti: alat kamera video, cara menggunakan kamera, teknik mengambil gambar dst. untuk pekerjaan yang tidak berhubungan tetap ditulis tapi tidak mendetail.

Alat dan Bahan
tulis alat dan bahan yang digunakan, jika banyak alat yang digunakan banyak, cukup alat yang berhubungan dengan fokus judul.

Contoh 1: (stasiun TV)
Dalam proses produksi penyiaran televisi banyak sekali alat yang digunakan diantaranya adalah:
1. Kamera Video
2. Lampu
3.
......
dst.

Contoh 2: (sevice Radio, tulis yg berkaitan dengan service radio saja)
Dalam perbaikan alat elektronik, dibutukan alat-alat pendukung seperti:
1. alat
a. Solder
b. Obeng
c.
......
dst.
2. bahan
a. komponen elektronik
b. kabel
c.
....
dst.                      

Gambaran Pekerjaan
menulis pekerjaan apa saja yang ada tempat PKL dengan sedikit deskripsi. dan diantara pekerjaan tersebut pilih satu yang akan dibahas kembali secara mendetail. saran jumlah pekerjaan yang ditulis tidak lebih dari 5 bagian pekerjaan.

Contoh 1 (stasiun TV)
1. Administrasi
<belum ada ide untuk ditulis>
2. Kameramen
bertugas ....... (tulis tugas lain. ceritakan apa yang dikerjakan kameramen)
3. soundman
...
dst.

Contoh 2 (service)
1. Administrasi/front office/receptionist
Bagian adminintrasi bertuga menerima pelanggan atau tamu, menulis keluhan kerusakan produk elektronik bersangkutan, memberikan catatan keluhan kerusakan kebagian perbaikan  .....(tulis tugas lain. ceritakan apa yang dikerjakan administrasi)
2. Enginer/Tukang service
memperbaiki alat atau barang eleketronik yang sesuai kerusakan. Barang yang dapat diperbaiki adalah kulkas, TV, DVD, .... (tulis tugas lain. ceritakan apa yang dikerjakan enginer)
3. RND/membuat alat
..........
dst                        

=Bab III=============================================================
Pengerjaan
disini membahas salah satu pekerjaan yang telah ditulis sebelumnya di gambaran pekerjaan, pembahasan juga harus sama dengan judul. contoh:


LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI
REPAIR HP UNIT PG 100B
DI PT. HARTONO ISTANA TEKNOLOGI POLYTRON KUDUS 

Dari contoh judul diatas berarti pada bab III ini hanya membahas perbaikan HP saja. Tulis secara menkomplit semua yang kamu ketahui. yang ditulis bisa proses perbaikan, penggunaan atau pembuatan suatu alat. Setiap anak pembahasannya berbedasudah membahas pekerjaan tertentu. misal: 
kelompok PKL TV terdiri 2-3 anak
anak ke-1
membahas penggunaan kamera(bagian2 kamera, penggunaan kamera, teknik mengambil gambar)
anak ke-2
membahas editing video(sofware yang digunakan, tombol/fungsi yang digunakan, proses editing, dan hasil)
anak ke-3
membahas tata suara(mic yang digunakan, cara pemakaian, mixer audio, bagian2 mixer, cara penggunaan mixer)
ctt: pembahasan tidak terbatas yg disebutkan diatas. boleh membahas hal lain

Kelompok PKL service/toko komputer
anak ke-1
membahas perbaikan DVD(menyebutkan bagian, apa saja kerusakan yang bisa terjadi pada DVD, bagaimana proses perbaikan DVD)
anak ke-2
membahas perakitan DVD(menyebutkan bagian dan fungsi dari rangkaian DVD, menyebutkan urutan dalam merakir DVD hingga siap digunakan)
anak ke-3
membahas perakitan Komputer(menyebutkan bagian dan fungsi dari rangkaian Komputer, menyebutkan urutan dalam merakir Komputer hingga siap digunakan)
anak ke-4
membahas perbaikan ampli(menyebutkan bagian, apa saja kerusakan yang bisa terjadi pada amplli, bagaimana proses perbaikan ampli)

khusus untuk ELBAS, Basmalah Service dan tempat PKL lain yang jumlah siswa lebih dari 4 anak, bab III boleh dikerjakan kelompok max 2 anak.

contoh gambar untuk pembahasan di BAB III

Gambar 2. Bagian DVD player
Gambar 3. Bagian MPEG DVD player

contoh: menyusul karena banyak sekali.                             

Implementasi keselamatan kerja
sebutkan kelengkapan K3 yang ada di tempat PKL beserta fungsi dan kenapa alat tersebut ada.

contoh:
Dalam melaksanakan pekerjaan sering terjadi kecelakaan atau hal-hal yang tidak dinginkan. Maka dari itu diperlukan penaggulangan dan pencegahan untuk hal tersebut. Berikut kelengkapan yang dimiliki perusahaan A:
1. Tabung pemadam kebakaran
berfungsi untuk memadamkan api kecil hingga sedang.
2. masker
untuk menyaring udara pernafasan karena sekitar area kerja banyak berdebu saat membersihkan PCB pada alat elektronika
3. Kaus Tangan
Untuk melindungi tangan. Saat memindahkan barang perlu menggunakan kaus tangan untuk menghindari cidera pada tangan.  
4.
...
dst                         

=Bab IV=============================================================
Kesimpulan
menyebutkan kesimpulan setelah PKL. sebutkan minimal 3, mengenai ternyata 1)pekerjaan yang di lakukan mudah atau sulit dan sebutkan alasanya; 2)paraktek atau teori disekolah sama, mirip, atau sangat berbeda saat PKL dan sebutkan apa persamaan, kemiripan atau perbedaan; 3)sebutkan temuan temuan lain yang kalian rasakan bandingkan sebelum PKL(bayangan PKL spt apa) dengan setelah PKL(kenyataan saat praktek PKL)    
Contoh:
Setelah melaksanakan Praktik Kerja Lapangan ditemui beberapa temuan yaitu
1. Bekerja ternyata sangat menyenangkan. Selain kondisi dilapangan yang mendukung ternyata memperbaiki DVD cukuplah mudah ketika sudah memahami cara kerja dan fungsi tiap komponen
2. Pekerjaan yang pada dunia usaha dunia industri ternya sangat mirip seperti teori/prakti disekolah, hanya terdapat sedikit perbedaan alat yang digunakan di industri lebih komplit dan modern 
3. Sebelum berangkat Praktik Kerja Lapangan dibayangkan akan sibuk sekali bekerja, ternyata pekerjaan tidak selalu banyak karena tergantung dari banyaknya barang service yang dikerjakan.
                                                                                                          

Saran
sebutkan saran kepada pihak Industri (sebut 3-10)dan sekolah (sebut 3-10)

Contoh:
Dari pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan yang telah dilaksanakan tanggal .... februari sampai ... april tahun ... tedapat beberapa kekurangan yang dirasakan. Berikut beberapa usulan saran untuk pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan yang lebih baik dimasa yang akan datang.
untuk industri:
1. untuk menambah alat K3 seperti ....(sebut alat yang tidak ada) yang ada untuk keamanan pegawai
2. alat yang digunakan untuk perbaikan kurang atau sering hilang seperti ....(sebut alat apa yg kurang), maka dari itu perlu ditambah (sebut jumlahnya jika perlu) dan pengamanan yang lebih baik seperti ...(sebutkan keamanan seperti apa) supaya alat tidak mudah hilang.
3.
....
dst.

Untuk Sekolah:
1. informasi penempatan PKL untuk  lebih awal sehingga siswa dapat mempersiapkan segala sesuatu kebutuhan saat PKL dengan baik
2. untuk diadakan pusat informasi sekolah saat ada pertanyaa atau terjadi masalah bisa segera dijawab dan ditangani
3.
...
dst.                                    

ctt:
- pengerjaan laporan dilakukan kelompok (isinya sama semua) kecuali nama, bab III atau keadaan tertentu 
- pembimbing tata tulis laporan: P. Dani
- pembimbing isi laporan: P. Adin
- prin laporan bisa dilakukan di lab jurusan patungan beli 1 buah cartridge hitam Rp 160 rb utk 2 kelas
- kertas A4 bawa sendiri tiap anak
- 1 minggu awal masuk tidak ada pelajaran, digunakan untuk bimbingan laporan saja(mungkin)
- minggu ke-2 sudah jadi semua.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar